Berlin : Bayer Leverkusen menaklukkan tuan rumah Hertha Berlin dengan skor tipis 1-0 di laga pekan ke-13 Bundesliga, Sabtu (23/11/2013). Hasil ini membuat anak asuh Sami Hyypia kini bercokol di peringkat dua klasemen sementara. 

Gol kemenangan Leverkusen terjadi di menit 29 ketika Stefan Kiessling sukses menceploskan bola usai menerima umpan terobosan dari Jens Hegeler.

Anak asuh Jos Luhukay mencoba bangkit di babak kedua dengan terus melakukan penetrasi ke kotak penalti Leverkusen. Namun, hingga laga usai tuan rumah tetap tak sanggup menemukan penyama kedudukan. Leverkusen pun menggeser Borussia Dortmund yang baru akan bertanding melawan pemuncak klasemen Bayern Munich.


Schalke harus puas dengan raupan satu poin setelah bermain imbang 3-3 di markas Frankfurt. Di babak pertama, dalam rentang empat menit, Schalke sanggup mencetak dua gol. Pertama, lewat gol bunuh diri Johannes Flum di menit 14 yang salah mengantisipasi bola sepakan Atsuto Uchida. Berikutnya, sundulan Joel Matip memanfaatkan tendangan bebas Dennis Aogo mampu memperbesar keunggulan Schalke

Namun, tuan rumah mulai bangkit di babak kedua. Flum menebus kesalahannya di paruh pertama lewat sundulan terukurnya untuk memperkecil ketertinggalan yang disusul dua gol dari Joselu di menit 61 dan 68. Namun, empat menit menjelang laga usai Benedikt Howedes sanggup membuat pasukan Jens Keller selamat dari kekalahan memalukan. Schalke kini masih tertahan di peringkat keenam.

Freiburg menang tipis 1-0 atas Braunschweig. Satu-satunya gol dalam laga ini dibuat Gelson Fernandes setelah menuntaskan umpan terobosan Oliver Sorg di menit 54.

Gol tersebut ternyata menjadi satu-satunya gol dalam laga itu. Meski menang, posisi Freiburg tidak berubah di zona merah, sedangkan Braunschweig turun ke posisi juru kunci. 

Tampil di depan pendukungnya sendiri, Augsburg langsung menggebrak di babak pertama dan sukses menceploskan dua gol, semuanya lewat Halil Altintop, hanya dalam rentang waktu enam menit saja. Keunggulan tersebut pada akhirnya berhasil dipertahankan di babak kedua. Augsburg pun melejit ke peringkat 10 dengan koleksi 16 angka. 

Usai menaklukkan Borussia Dortmund di spieltag sebelumnya, Wolfsburg malah sedikit keteteran melawan peringkat buncit Nurnberg. Tim tamu sempat unggul terlebih dahulu di menit 39 lewat gol Maximilian Arnold. Tuan rumah berupaya mengejar gol dan baru bisa mencetak gol di menit 72 lewat Daniel Ginczek. Hingga laga berakhir, Wolsfburg harus puas dengan skor 1-1 dan tetap berada di peringkat kelima, sedangkan Nurnberg naik satu tingkat.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top